Orkes Keroncong Gema Irama Nusantara Di Pentas Musik Keroncong Malang TV

           Pada tanggal 18 November 2008 Orkes Keroncong Gema Irama Nusantara (GIN) di bawah pimpinan Bapak Mintoyo tampil pada acara pentas musik keroncong di Malang TV.
             Ini beberapa lagu yang sempat dibawakan oleh orkes keroncong GIN pada saat itu:

01. Keroncong Bahana Pancasila dibawakan oleh Ibu Aster Dwi Kusrini.



Bravo musik keroncong !!!

06 December 2008

Internasional Keroncong Festival

            Sebanyak 14 grup keroncong akan tampil dalam ‘Internasional Keroncong Festival’, tanggal 4-6 Desember 2008, di Sitiinggil Keraton Kasunanan Surakarta.
Internasional Keroncong Festival ini di Sitiinggil telah disediakan 100-200 tempat duduk undangan khusus dan bagi penonton umum yang gratis bisa melihat di layar lebar di Pagelaran Keraton Kasunanan Surakarta, kata Ketua Panitia, Beng Mitosih, di Solo, Selasa [02/12].
           Acara yang diikuti 14 grup keroncong berasal dari berbagai daerah dan satu di antaranya asal Malysia ini, nantinya juga akan dimeriahkan oleh penyanyi terkenal Ikhsan Idol, Tia AFI, dan Melly Goeslaw.
           Dalam acara ini nantinya akan diawali oleh tampilnya ‘Solo Keroncong Orkestra” yang dimainkan oleh 40 anak-anak muda. Melalui penampilan ini diharapkan akan bisa memberikan suasana tersendiri bagi generasi muda untuk mencintai jenis musik ini.
           Melalui kegiatan ini diharapkan keroncong bisa lebih banyak digemari oleh masyarakat dan tidak hanya generasi tua, tetapi juga kepada generasi muda yang ada di Tanah Air ini. Mengenai dipilihnya tempat acara tersebut, ia mengatakan, sekaligus untuk mempromosikan Keraton Kasunanan Surakarta sebagai tempat objek pariwisata, melalui ini pula diharapkan bisa membangkitkan ekonomi. Sebanyak 14 group keroncong tersebut di antaranya yakni Harmony Chinese Musik asal Bandung, Yayasan Warisan Johor Malaysia, Irama Bama Surabaya, dan Rinonce Yagyakarta.

Sumber : beritasore.com


 
           SOLO, JUMAT — Sejumlah grup musik keroncong dari beberapa daerah dan Malaysia, malam ini, Jumat (5/12), tampil dalam Festival Keroncong Internasional (International Keroncong Festival/IKF 2008) yang berlangsung di Keraton Surakarta, Solo (Jateng). Selain grup musik dari beberapa daerah, kegiatan ini diikuti peserta dari Yayasan Warisan Johor dari Malaysia.
             Sesuai jadwal, malam ini akan tampil kelompok musik Bintang Remaja (Pati), Rinonce (Yogyakarta), dan Irama Pakuan (Bogor). Yayasan Warisan Johor dan Solo Keroncong Orkestra yang sempat tampil pada malam pembukaan IKF, Kamis (4/12) malam kemarin, juga akan tampil kembali. Rencananya, hari kedua IKF 2008 ini akan menampilkan bintang tamu, Tia dan Haikal AFI.
Festival Keroncong Internasional yang dimulai sejak Kamis kemarin dipusatkan di Sitihinggil Keraton Surakarta, menampilkan karya musik keroncong dari sejumlah grup musik di beberapa daerah dan Malaysia.
Festival yang akan berlangsung hingga Sabtu (6/12) besok diikuti satu grup keroncong Yayasan Warisan Johor (Malaysia) dan dari luar wilayah Surakarta yakni Harmony Chinese Music Group (Bandung), Canina (Surabaya), Congrock (Semarang), Irama Bama (Surabaya), Rinonce (Yogyakarta), Bintang Remaja (Pati), Irama Pakuan (Bogor), Nadya Dewi (Purbalingga), KR 56 (Lampung), Cyber (Bandung), dan Merah Putih (Bandung) .
           Sementara dari wilayah Surakarta, hadir Solo Keroncong Orkes, Orkes Tirta Lawu, Orkes Damai, Orkes Minimalis, dan Orkes Solo Senior. Selain tampil dalam festival, para peserta akan menampilkan pertunjukan keroncong di Solo Grand Mall dan Solo Square.
Sumber : kompas.com

05 December 2008

Download Lagu (MP3) Keroncong

Bagi para penggemar musik keroncong, ini ada beberapa lagu keroncong yang bisa anda download untuk menambah koleksi lagu-lagu keroncong anda sekalian.

A. Keroncong Asli
01. Keroncong Asli - Petir by Nur Basuki - MU Malang
02. Keroncong Asli - Bandar Jakarta
03. Keroncong Asli - Kemayoran
04. Keroncong Asli - Tangis Sukamto
05. Keroncong Asli - Telomoyo
06. Keroncong Asli - Pemuda-pemudi by Tedjo - EKN Malang
07. Keroncong Asli - Bahana Pancasila by Aster Dwi Kusrini - GIN Malang
08. Keroncong Asli - Kidung Bumi Pertiwi by Aster Dwi Kusrini - GIN Malang
09. Keroncong Asli - Kasih Putus Di Tengah Jalan by U'ut - GIN Malang
08. Keroncong Asli -


B. Keroncong Langgam
01. Keroncong Langgam - Bunga Anggrek by Harjono - GIN
02. Keroncong Langgam - Dinda Bestari by Christ - EKN
03. Keroncong Langgam - Jauh Sudah by Tedjo - EKN
04. Keroncong Langgam - Kota Solo by Marni S - EKN
05. Keroncong Langgam - Terkenang-kenang by Christ - EKN
06. Keroncong Langgam - Bengawan Solo by Christ - EKN
07. Keroncong Langgam - Aryati
08. Keroncong Langgam - Istana Asmaraku by Aster Dwi Kusrini - GIN Malang
09. Keroncong Langgam - Putri Solo by Aster Dwi Kusrini - GIN Malang
10. Keroncong Langgam -


C. Keroncong Stambul
01. Keroncong Stambul - Baju Biru by Aster Dwi Kusrini - GIN Malang
02. Keroncong Stambul - Tinggal Kenangan by Hetty Koes Endang
03. Keroncong Stambul - Tanpa Nama
04. Keroncong Stambul - Janjiku by Pri - O.K Malang Utara
05. Keroncong Stambul - Dewa-dewi by Soendari Soekotjo
06. Keroncong Stambul - Terkenang by Marni. S Esha Karsa Nada Malang

D. Keroncong Langgam Jawa
01. Keroncong Langgam Jawa - Yen Ing Tawang
02. Keroncong Langgam Jawa -


E. Keroncong Pop
01. Keroncong Pop - Sersan Mayorku by MU
02. Keroncong Pop - Andaikan Kau Datang by EKN
03. Keroncong Pop - Hanya Ingin Kau Tahu by EKN
04. Keroncong Pop -


F. Keroncong Campursari
01. Keroncong Campursari - Gemes by MU
02. Keroncong Campursari - Ketaman Asmara by EKN
03. Keroncong Campursari -


G. Keroncong Dangdut
01. Keroncong Dangdut - Pasrah
02. Keroncong Dangdut - Ketaman Asmara by Tedjo - Esha Karsa Nada


H. Keroncong Barat
01. Keroncong Barat - Jamaica Farewell
02. Keroncong Barat - The Greatest Love Of All by Dio Annisa Hapsari - EKN
03. Keroncong Barat - I Started A Joke by Agus Setyawan - by Agus Setyawan EKN

I. Keroncong Melayu
01. Keroncong Melayu -
02. Keroncong Melayu -


J. Keroncong Kolaborasi
01. Keroncong Kolaborasi - Bang Mandor by Sinten Remen
02. Keroncong Kolaborasi -


K. Keroncong Jenaka
01. Keroncong Jenaka - Dayung Sampan by Hetty Koes Endang - Bintang Jakarta
02. Keroncong Jenaka - Jali-jali by Hetty Koes Endang - Bintang Jakarta
03. Keroncong Jenaka - Kicir-kicir by Hetty Koes Endang - Bintang Jakarta
04. Keroncong Jenaka -



Bravo musik keroncong !!!



04 December 2008

Orkes Keroncong Malang Utara (MU) Di Pentas Musik Keroncong RRI Malang

           Pentas keroncong RRI Malang untuk yang kesekian kalinya tepatnya tanggal 2 Desember 2008 diisi oleh orkes keroncong Malang Utara pimpinan Ibu Danar Safitri. Pada kesempatan kali ini orkes keroncong MU tampil dengan beberapa generasi mudanya dari kalangan remaja putri. Ada yang masih duduk di sekolah menengah tingkat pertama (SMP) seperti adik Henny dan ada juga yang SMU. Dengan munculnya generasi seperti ini tentu merupakan suatu pertanda baik buat keberadaan serta perkembangam musik keroncong yang ada di Malang khususnya dan di Indonesia pada umumnya. Ini menunjukkan bahwa sedikit banyak acara seperti Pentas Musik Keroncong RRI Malang ini ternyata bisa menarik perhatian dari kalangan generasi muda. Dengan semakin banyaknya peminat dari kalangan generasi muda seperti ini maka keberadaan kesenian keroncong akan senantiasa terjaga/ exist dan mulai bisa diterima oleh berbagai elemen yang ada di masyarakat.
          Lagu-lagu keroncong yang ditampilkanpun akhirnya semakin bervariasi tidak melulu lagu-lagu keroncong asli karena hal ini termasuk salah satu cara agar generasi muda bisa tertarik dengan musik keroncong. Yang salah satu caranya adalah dengan menampilkan lagu-lagu yang lagi ngetrend di kalangan muda sekarang tapi dikemas dalam bentuk irama keroncong. Ini sekaligus sebagai sebuah proses pembelajaran untuk kemudian mempelajari lagu-lagu keroncong asli, karena secara teknis memang lagu-lagu keroncong asli diakui tergolong sulit dan perlu banyak belajar untuk itu. Satu hal lagi yang menarik perhatian pada pentas kali ini adalah adanya beberapa lagu yang dinyayikan secara duet atau koor oleh penyanyi dari orkes keroncong Malang Utara sehingga tampak adanya perbedaan nuansa di dalamnya.
           Adapun beberapa lagu yang ditampilkan pada acara Pentas Musik Keroncong RRI Malang oleh O.K Malang Utara kali ini adalah sebagai sebagai berikut:

1. Keroncong Pop Nafasmu oleh Fitri & Wiwin
2. Keroncong Petir oleh Nur Basuki (Ketua Pamori Malang)
3. Keroncong Langgam Bunga Anggrek oleh Uut
4. Keroncong Pop Sersan Mayorku oleh U’ut dan Fitri
5. Keroncong Campursari Gemes oleh Uut & Fitri

Bravo Keroncong dan RRI Malang !!!

03 December 2008

Keroncong Find

 
Esha Karsa Nada - Keroncong Information Blog - Copyright 2008 Malang